Mungkin ini adalah sesuatu yang aneh dan sulit terjadi, tapi tak ada yang tau tentang masa depan....
"Aku tau aku jauh, aku atau aku takkan bisa melihatmu karna kita berbeda. Aku bintang dan kau pelangi yang takkan pernah bisa bertemu sampai kapanpun....
aku tak mengerti kenapa aku selalu mengharapkanmu padahal aku tak pernah melihat dan bertemu denganmu, tapi hanya dengan menyebut dan mendengar namamu seolah cahayaku bersinar lebih terang dari bintang-bintang yang lainnya yang sama seperti aku....
aku pun tak pernah mengerti kenapa aku terlalu antusias tentang segala sesuatu mengenaimu padahal kaupun mungkin tak tertarik tentang aku yang hanya punya satu warna sedangkan kau punya banyak warna...
Aku tak pernah tau kenapa aku slalu memimpikanmu dan mengagumimu padahal aku tak tau seperti apa dirimu seutuhnya. Aku hanya tau mengenai kamu dari cerita matahari yang slalu membiaskan cahaya untukmu...
Katanya kau adalah ciptaan Tuhan yang paling terindah, warnamu mengagumkan semua orang yang melihatmu. Kau datang disaat hujan reda, seolah kau menggantikan air mata dengan sebuah pesona yang indah....
Kau tau, saat matahari bercerita tak sedikitpun cahayaku redup, yang ada malah semakin bersinar dan membuatku ingin sekali menghampirimu....
Akankah aku bisa bertemu denganmu? Akankah ku bisa tersenyum padamu?
Ah.... Semua hanya khayalku dan takkan mugkin terjadi karna kita berbeda. Iya kita berbeda, aku bintang dan kau pelangi....
Jujur aku iri pada matahari, ia bisa melihatmu, membiaskan cahayanya untukmu dan mungkin setiap kau hadir ia slalu memberikan senyumannya untukmu....
Andai aku dulu tercipta sebagai matahari, tak terbayang bahagianya aku, karna pasti aku bisa melihatmu, bersama-sama denganmu mengindahkan dunia....
Andai kau mampu hadir di malam hari maka aku berjanji padamu bahwa aku takkan menjauh darimu. Aku akan menemanimu seperti aku menemani bulan menerangi kegelapan dunia....
Aku binggung apa yang harus ku lakukan? Apakah aku harus mengadu pada Tuhan agar Ia mau mengerti apa yang ku mau....
Emmh.... Sudahlah takkan ku mampu mengubah kehendak Tuhan, karna jika aku berontak yang ada malah aku akan dihilangkan dari peredaran tata surya....
Sudahlah biarlah aku tetap seperti ini, tetap jadi bintang yang akan slalu mengharapkan pelangi. Dan aku tetap akan slalu menunggu keajaiban datang....”
Harapanku : Semoga Tuhan mendengar suaraku dan memberikanku kesempatan untuk bertemu pelangi walau hanya sementara. Amin...
Best Song:"Seperti Pelangi"by Dygta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar